Huamual. Alfatihnet.co.id || Pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Huamual turut hadir dalam upacara peringatan yang diadakan di lapangan utama Dusun Olas. Sabtu (17/08/2024).
Upacara tersebut diikuti oleh para siswa, guru, staf sekolah, serta berbagai elemen masyarakat Dusun Olas.
Acara dimulai pada pagi hari dengan pengibaran bendera Merah Putih yang dilakukan oleh pasukan pengibar bendera (Paskibra) dari sekolah SMA Negeri 27 Seram Bagian Barat.
Upacara berlangsung khidmat dengan pembacaan teks Proklamasi.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Huamual Ambrin, mengingatkan para siswa tentang pentingnya memahami sejarah perjuangan bangsa dan menanamkan semangat nasionalisme.
Ambrin juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta upacara yang telah berpartisipasi, terutama para siswa yang tampil dalam berbagai atraksi seni dan budaya.
Selain itu, Abmbrin menekankan pentingnya pendidikan karakter dan semangat gotong royong dalam membangun bangsa.
"Generasi muda, khususnya para siswa SMP Negeri 3 Huamual, dapat terus berprestasi dan menjadi agen perubahan bagi kemajuan daerah dan bangsa". Harap Ambrin sebagai Kepsek SMP Negeri 3 Huamual
Upacara tersebut ditutup dengan pertunjukan seni yang menampilkan berbagai tarian dan lagu-lagu daerah, yang disambut meriah oleh para peserta.
Perayaan HUT RI ke-79 ini menjadi momen refleksi sekaligus kebersamaan bagi masyarakat di Dusun Olas, terutama dalam mempererat persatuan dan kesatuan bangsa.
S. Adam